Thursday, October 31, 2013

Seks Jihad dan Ketidakpercayaan Dunia Barat

Dalam wawancara, seorang wanita lainnya mengatakan bahwa mereka “ditipu” dan bagaimana para suami mereka (para wanita ini adalah salah satu dari 4 istri) menceraikan mereka dan mengirim mereka ke Suriah untuk jihad seks, dengan jaminan bahwa mereka akan masuk surga di akhirat nanti. Seorang gadis berusia 16 tahun menjelaskan bagaimana ayahnya memerintahkannya berhubungan seks dengan beberapa jihadis yang telah dibebaskan dari penjara.
 

Jihad seks kembali menjadi berita. Kamis lalu, pada tanggal 19 September, dalam Pertemuan Konstituen Nasional, Menteri Dalam Negeri Lfti Bin Jeddo mengemukakan bahwa gadis-gadis Tunisia yang telah berangkat ke Suriah untuk melaksanakan “jihad seks” telah kembali setelah secara seksual “menggantikan antara 20, 30 dan 100 pemberontak dan mereka kembali dengan membawa buah dari kontak seksual mereka [mulai dari kehamilan hingga penyakit seksual] dalam nama jihad seksual dan kita hanya bungkam dan tidak berbuat apa-apa, hanya melamun”.

Beberapa video wawancara dengan para wanita Tunisia yang pergi untuk melakukan jihad seks menunjukkan kekejaman fenomena ini. Sebagai contoh, Lamia yang berusia 19 tahun, setelah kembali, mengakui bahwa ia dipaksa melakukan hubungan seksual dengan banyak pria – termasuk orang Pakistan, Afghanistan, Tunisia, Irak, Saudi, Somalia, dan Yaman, semuanya dalam konteks jihad seks, dan bahwa ia dan banyak wanita lainnya dianiaya, dipukuli, dan dipaksa melakukan hal-hal “yang bertentangan dengan perikemanusiaan”. Kini setelah kembali ke Tunisia, Lamia menemui seorang dokter dan mendapati bahwa ia telah hamil 5 bulan. Ia dan janin dalam kandungannya terserang virus AIDS (bacalah kisahnya selengkapnya).

Dalam wawancara, seorang wanita lainnya mengatakan bahwa mereka “ditipu” dan bagaimana para suami mereka (para wanita ini adalah salah satu dari 4 istri) menceraikan mereka dan mengirim mereka ke Suriah untuk jihad seks, dengan jaminan bahwa mereka akan masuk surga di akhirat nanti. Seorang gadis berusia 16 tahun menjelaskan bagaimana ayahnya memerintahkannya berhubungan seks dengan beberapa jihadis yang telah dibebaskan dari penjara.

Oleh karena gentingnya masalah ini, sejak Maret lalu, 6000 orang Tunisia dilarang pergi ke Suriah; 86 orang yang dicurigai membentuk kelompok-kelompok sel untuk mengirimkan orang-orang muda Tunisia telah ditangkap.

Pada bulan April, Sheikh Othman Battikh, mantan Mufti Tunisia, mengatakan di hadapan para reporter bahwa “Untuk jihad di Suriah, kini mereka mendesak para gadis untuk pergi kesana. Tigabelas gadis muda telah dikirim untuk jihad seksual. Apa ini? Ini adalah pelacuran. Ini adalah kerusakan pendidikan moral”.

Beberapa hari kemudian ia dilengserkan dari posisinya sebagai Mufti Tunisia.
Namun demikian, ketika saya menulis di bulan Juni, saat melaporkan fenomena jihad seks: “Para wanita Muslim yang melacurkan diri mereka sendiri dipandang sebagai jihad yang sah karena para wanita seperti itu melakukan pengorbanan – yaitu mengorbankan kesuciannya, harga diri mereka – untuk membantu secara seksual para jihadis yang frustrasi, agar dapat fokus dengan lebih baik dalam peperangan untuk memperkuat Islam di Suriah.

“Dan itu adalah pelacuran – karena mereka dijanjikan upah di akhirat. Quran menyatakan bahwa: Sesungguhnya Allah telah membeli dari orang-orang mukmin diri dan harta mereka dengan memberikan surga untuk mereka. Mereka berperang pada jalan Allah; lalu mereka membunuh atau terbunuh (Sura 9:111)”... lihat: Continue to full article

3 comments:

  1. selamat malam, salam sejahtera untuk anda...izinkan saya untuk menyimak isi blog anda ya...trimakasih sebelumnya

    ^_^

    ReplyDelete
  2. eeh itu kan di suriah, coba lo lihat di indonesia ada gak yg kayak gitu,,jangan lo men judge islam hanya dari sgelintir orang yan gila dengan kekuasaan.

    ReplyDelete